Jenis Voucher Elektrik
Ada 2 jenis voucher tronik :
1.Satu chip satu operator
2.Satu chip all operator
1.Satu chip satu operator
artinya satu chip untuk satu operator. Jenis ini sebenarnya adalah pengembangan dari voucher fisik, cuma metode transaksi isi ulang dilakukan agen. Agen mengisikan pulsa konsumen dengan satu chip untuk satu operator. Jadi agen harus punya banyak chip dan hp. Jumlah hp sejumlah chip yang dibeli.Transaksi via satu chip satu operator ini secepat voucher fisik karena langsung ke server provider.
Kelemahannya karena satu chip untuk satu produk, maka modal yang dibutuhkan para agen menjadi lebih besar, untuk hp plus beli chipnya. Biasanya juga chip dijual dengan sistem target transaksi yang jika tidak terjual setelah masa target akan hangus.
Kelemahan lainnya karena satu chip untuk satu operator maka membuat agen cukup kerepotan dalam bertransaksi. Jika anda punya modal besar dan market jelas, satu chip for satu operator adalah pilihan yang tepat. Tetapi, jika anda hanya punya modal terbatas, enggan di target, tidak mau repot-repot dalam memasukkan kode transaksi, maka pilihan satu chip for all operator adalah yang terbaik.
Modal sudah pasti lebih ringan. Pada satu chip all operator tidak ada target penjualan, artinya saldo tidak ada masa expirednya. Mau digunakan 6 bulan setelah deposit pun tak jadi soal. Tetapi, untuk urusan kecepatan transaksi tentu saja kalah dengan fisik atau satu chip satu operator, karena transaksi tidak langsung dikirim ke provider, akan tetapi melalui server distributor dulu. Cepat lambatnya transaksi akhirnya tergantung dari kemampuan server distributor. Server distributor ini fungsinya untuk menghubungkan transaksi permintaan agen ke server provider.
Tentang harga dasar tentu jika dibandingkan satu chip satu operator tentu lebih mahal. Besar kecilnya perbedaan harga pada akhirnya ditentukan oleh kebijakan distributor yang tentu disesuaikan biaya operasionalnya. Harga distributor murah biasanya identik transaksi lambat, harga distributor standart identik transaksi standart, dan harga distributor agak mahal identik transaksi cepat. Tetapi ada juga harga distributor mahal yang dikarenakan MLM. Kenali jenis distributor pulsa anda sebelum bergabung.
Kesimpulan:
0 comments:
Post a Comment